Bandar Lampung, Narasi.id – Kepala SMPN 17 Bandar Lampung, Jondri Haryadi, M.Pd.I, mendapatkan penghargaan bergengsi dari Pemerintah Kota Bandar Lampung tepat di peringatan Hari Ulang Tahun ke-79 Kemerdekaan Republik Indonesia. Penghargaan ini diberikan langsung oleh Wali Kota Bandar Lampung, Eva Dwiana, dalam sebuah upacara resmi di kantor pemerintah kota.
Penghargaan tersebut diserahkan kepada Jondri Haryadi sebagai bentuk apresiasi atas prestasi dan dedikasi luar biasa dalam membangun sektor pendidikan di Kota Tapis Berseri. Kontribusi Jondri dalam meningkatkan kualitas pendidikan di kota ini diakui oleh banyak pihak, dan penghargaan ini semakin mengukuhkan perannya sebagai pemimpin yang berpengaruh di dunia pendidikan.
Saat menerima penghargaan tersebut, Jondri Haryadi tampak tersenyum bahagia. Dengan sikap penuh hormat, ia menyalami Wali Kota Eva Dwiana, yang kemudian memberikan ucapan selamat dan pesan inspiratif.
“Selamat atas penghargaan ini, Pak Jondri. Bapak telah berperan penting dalam pembangunan pendidikan di Bandar Lampung, dan penghargaan ini adalah bentuk pengakuan atas kerja keras Bapak” ucap Eva Dwiana dengan penuh kebanggaan.
Jondri Haryadi pun menyampaikan rasa syukur dan kebahagiaannya setelah menerima penghargaan tersebut. Ia mengaku bahwa penghargaan ini menjadi dorongan semangat bagi dirinya untuk terus berkontribusi positif bagi pendidikan di kota ini.
“Alhamdulillah, ini adalah kado terindah di HUT ke-79 RI tahun 2024 untuk saya. Penghargaan ini akan menjadi motivasi untuk terus meningkatkan kontribusi saya dalam pembangunan, khususnya di bidang pendidikan. Insyaallah, saya akan terus berupaya memberikan yang terbaik” ujar Jondri, yang juga menjabat sebagai Plt Kepala SMPN 35 Bandar Lampung.
Penghargaan ini tak hanya menjadi pengakuan atas prestasi pribadi Jondri Haryadi, tetapi juga menjadi simbol kemajuan pendidikan di Kota Bandar Lampung, yang terus berbenah untuk melahirkan generasi penerus yang berkualitas. (R02)