Axell Chandra: Juara 2 Matematika di Provinsi Lampung, Bermimpi Menjadi Wakil Indonesia di Kancah Internasional

Bandar Lampung, Narasi.id – Axell Chandra, seorang siswa berusia 11 tahun dari SMP Pelita Bangsa, terus menunjukkan prestasinya di bidang matematika. Lahir pada 18 Oktober 2012, Axell baru saja meraih Juara 2 dalam lomba matematika tingkat SMP se-Provinsi Lampung yang diadakan oleh Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) Universitas Lampung (UNILA) dalam acara bertajuk DINAMIKA. Prestasi ini semakin mempertegas kecintaan dan bakatnya dalam bidang matematika.

Sejak duduk di bangku kelas 5 SD, Axell sudah aktif berkompetisi dalam berbagai lomba matematika baik di tingkat nasional maupun internasional. “Saya suka matematika karena tantangannya. Setiap soal seperti teka-teki yang menantang untuk dipecahkan,” ungkapnya. Kecintaan ini membawanya tak hanya menjadi peserta lomba, tetapi juga terus berkembang dengan materi pembelajaran yang lebih advance saat berlomba.

Untuk mempersiapkan diri, Axell rutin mengikuti les matematika dua kali seminggu di Ningcourse. Selain itu, ia mendapatkan dukungan penuh dari orang tua dan sekolah, SMP Pelita Bangsa. “Setiap kali menghadapi lomba, saya selalu mengerjakan banyak soal sebagai persiapan,” kata Axell, yang percaya bahwa latihan adalah kunci kesiapan.

Sekolah juga mendukung penuh prestasi Axell. Mulai dari pendaftaran hingga latihan tryout, pihak SMP Pelita Bangsa memastikan Axell siap menghadapi setiap kompetisi. Wakil Bidang Kesiswaan, Okta Falianda, menegaskan bahwa pihak sekolah selalu memberikan dukungan penuh kepada Axell, baik dalam persiapan maupun pelaksanaan lomba.

Meski sudah memiliki banyak prestasi, Axell tetap rendah hati dan memiliki mimpi besar. Saat ini, ia tengah mempersiapkan diri untuk mengikuti Olimpiade Sains Nasional (OSN) dan bermimpi untuk menjadi Juara OSN. Tak berhenti di situ, Axell juga bercita-cita menjadi wakil Indonesia di ajang International Mathematics Olympiad (IMO), sebuah kompetisi bergengsi tingkat dunia.

Selain matematika, Axell juga memiliki bakat lain, yaitu bermain piano. Meski sibuk dengan persiapan lomba matematika, ia tetap menyempatkan waktu untuk mengikuti lomba piano, menunjukkan betapa serbagunanya bakat yang dimiliki Axell.

Dengan dukungan dari keluarga, SMP Pelita Bangsa, dan kerja kerasnya sendiri, Axell Chandra siap menghadapi tantangan yang lebih besar dan mengharumkan nama Indonesia di kancah internasional. (abr)

(Visited 72 times, 1 visits today)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *